3 Trio Terkuat di Anime One Piece

anggota terkuat di straw hat pirates

Merupakan salah satu anime dengan episode terpanjang membuat One Piece memiliki banyak sekali tokoh atau karakter dalam ceritanya. Selain karakter utama Luffy dan tentunya kru Straw Hat Pirates, masih banyak karakter lain dalam anime bertemakan bajak laut ini.

Baca juga: Fakta Gorosei di Anime One Piece

Sadarkah kalian kalau Oda sang mangaka One Piece terkadang membuat pasangan (trio) yang ada di One Piece? Di artikel ini saya akan membahas 3 trio di anime One Piece. Siapa saja mereka?

1. Trio Monster (Luffy, Zoro, Sanji)

trio monster di shp

Dijuluki Trio Monster karena memang mereka mempunyai kekuatan bertarung yang paling tinggi diantara kru lainnya. Sebut saja Luffy, menjadi karakter utama tentu sudah tidak perlu ditanyakan lagi seberapa hebat kekuatannya. Meski sering kewalahan saat menghadapi lawan yang kuat, Luffy tetap bisa bangkit sampai akhirnya dia menang.

Zoro dan Sanji juga sama hebatnya. Bahkan kedua karakter ini selalu bersaing untuk menentukan siapa yang lebih kuat diantara mereka. Kedua orang ini sama-sama tidak memakan buah iblis dan mengandalkan skill bertarung serta haki sebagai kekuatannya.

2. Trio ASL (Ace, Sabo, Luffy)

persahabatan 3 karakter utama di anime one piece

ASL adalah kru yang isinya 3 sahabat masa kecil. Sesuai namanya, ASL adalah singkatan dari Ace Sabo Luffy yang disusun sesuai tingkat kekuatan. Ace yang paling kuat diikuti Sabo dan Luffy yang paling lemah. Sayang Ace harus mati lebih dulu saat perang besar di Marineford.

3. Trio Admiral (Akainu, Aokiji, Kizaru)

admiral angkatan laut

Admiral adalah pangkat satu level di bawah Fleet Admiral yang dijabat oleh Sengoku. Artinya mereka bertiga ini merupakan orang terkuat kedua di angkatan laut. Namun, setelah perang besar di Marineford, Sengoku melepas jabatannya sebagai Fleet Admiral.

Baca juga: 5 Kematian Paling Tragis di Anime

Singkat cerita, Akainu dan Aokiji bertarung untuk menentukan siapa yang layak menjabat sebagai Fleet Admiral. Dalam pertarungan sengit tersebut, Akainu lah yang menang. Dirinya akhirnya menduduki pangkat tertinggi di angkatan laut tersebut. Sementara Aokiji memutuskan untuk meninggalkan angkatan laut sejak kekalahannya dengan Akainu. Kini yang menjabat sebagai admiral hanya ada 2 orang, Kizaru dan Fujitora.

Mana favoritmu, minna?

Loading...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel